Radio Unpad Event,News Mini Workshop Bersama SehatMental.id “Using Emotional Intellegence to build A healthy relationship”

Mini Workshop Bersama SehatMental.id “Using Emotional Intellegence to build A healthy relationship”

Acara Mini Workshop dari SehatMental.id ini merupakan salah satu kegiatan yang diadakan untuk mengajak orang-orang agar lebih memperhatikan kesehatan mentalnya. SehatMental.id sendiri merupakan komunitas yang bergerak untuk meningkatkan kesehatan mental dan didirikan bulan Mei 2015. Ternyata sebelumnya juga ada acara Sehatmentalfest yang diadakan dan terbuka untuk umum.

“Untuk saat ini sudah ada di dua regional, yang pertama di Jakarta dan kedua di Bandung.” Ujar Ketua Sehatmental daerah bandung, Tri Wahyu.

“Saya juga tidak menyangka bahwa pesertanya tidak hanya yang bergelut dibidang psikologi. Beyond expectation banget, karena peserta workshop nya ada dari berbagai kalangan dan berbagai daerah di bandung juga.” Tambah Tri saat diwawancarai pada hari Sabtu (6/4) di Workspace.53, tempat mini workshop ini di adakan.

Ketua pelaksananya, Nadhira Meindy dari Fakultas Psikologi 2014 juga merupakan anggota dari komunitas SehatMental.id. Nadhira atau biasa dipanggil Rara, mengatakan bahwa acara ini bertujuan untuk memberikan cara agar peserta dapat mengatasi hubungan sosial yang mungkin dirasakan tidak sehat. Masalah dalam hubungan sosisal itu membuat hubungan yang tidak sehat.

Acara ini bertujuan untuk mengajak para peserta agar lebih peduli lagi dengan hubungan yang sehat. Setiap masalah yang ada itu melibatkan emosi maka dari itu SehatMental.Id mengadakan kegiatan yang berhubungan dengan Emotional Intellegence.

“Kesehatan mental itu penting soalnya dan harus tau bagaimana diaplikasikannya, jangan dianggap remeh.” Ujar pemateri pada mini workshop ini, seorang psikolog dan dosen dari Fakultas Psikologi Universitas Padjadjaran, Miryam Wedyaswari, M.Psi, Psikolog. Beliau memberikan tips bagaimana caranya agar lebih peduli dengan kesehatan mental, ada 10 rangkaian kegiatan untuk membangun kepercayaan itu dan saya ingin membangun itu dr masalah yg peserta hadapi. Peserta diajak untuk lebih aktif dalam mengenali emosi yang ada dalam dirinya dengan diskusi yang dilakukan dengan seluruh peserta yang hadir.

Seperti disampaikan oleh Miryam, ada beberapa prinsip dari Emotional Intellegence. Pertama, Emotion is information, seberapa banya data yang kita dapat dari emosi dan itu dipakai untuk merespon.

Kedua, We can’t ignore them, karena emosi pasti ada di kehidupan kalian dan pasti ada di sekitar kita. Ketidakpedulian, ketakutan, keraguan untuk menunjukkan emosi akan berdampak menyakiti diri sendiri. Selain itu emosi juga mempengaruhi proses pertimbangan berpikir.

“Emotional Intellegence itu kemampuan individu yg pertama untuk mengisentifikasi apa yang dirasakan diri sendiri dan orang lain, kemampuan untuk memahami penyebab emosi, dan lain-lain.” Tambahnya.

 

Laporan oleh: Fadhilah Saba Arianto/SA

Related Post